Suzuki New Smash FI kembali dilahirkan dengan sejumlahg fitur baru dan canggih |
Otojatim.com, Jakarta– PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali menghadirkan salah satu model sepeda motor legendaris di kategori low underbone. Siapa yang tak kenal Suzuki Smash, motor bebek yang telah terkenal gesit, kencang, tangguh, dan irit sejak lama.
Guna memenuhi permintaan motor dengan karakter tersebut yang masih cukup tinggi di berbagai daerah, Suzuki kembali melahirkan Suzuki New Smash FI dengan mempertahankan keunggulan performa, ketangguhan serta konsumsi bahan bakar yang irit dengan tagline baru ‘Tarikannya Dahsyat!’.Kebutuhan pasar terhadap karakter motor yang melekat pada Suzuki New Smash FI, terutama di daerah-daerah yang tingkat pembangunan dan perekonomiannya sedang meningkat seperti Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Indonesia bagian Timur, menjadi penggerak kelahiran dan penjualan kembali Suzuki New Smash FI di Indonesia.
Mengusung mesin 115cc LEaP Technology (Light, Efficient and Powerful) yang minim gesekan dan tingkat kebisingan rendah, dipadukan dengan teknologi fuel injection yang dikendalikan oleh ECM (Electronic Control Module) Suzuki yang teruji dapat menghasilkan tenaga dahsyat namun tetap minim mengkonsumsi bahan bakar. Bagasi penyimpanan di bawah jok sebesar 8,0 liter sangat fungsional dan membantu pengendara membawa barang-barang tertata rapih dan aman dari hujan.
Fitur Safety Shutter Key menjamin keamanan lubang kunci dari tindak kejahatan dengan penutup magnetik. Sasis dan rangka dibuat dengan material yang kuat dan telah teruji di ajang Suzuki Jelajah Negeri, dimana motor dikendarai melintas berbagai daerah dan kontur jalan sejauh ribuan kilometer.
Guna memenuhi respon pasar terhadap Suzuki New Smash FI yang kebanyakan berasal dari perusahaan, SIS mentargetkan penjualan sebanyak 500 unit per bulan secara Nasional. Besarnya peluang penjualan saat ini hingga masa depan, membuat SIS segera melakukan distribusi produk mulai pertengahan Maret 2017 ke dealer-dealer Suzuki di Tanah Air.
Beragam warna dari 2 tipe yang dihadirkan memberi pilihan tampilan yang stylish bagi konsumen. Selain itu, Suzuki New Smash FI juga dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau agar bisa dengan mudah dimiliki setiap orang yang membutuhkan kendaraan dengan mobilitas tinggi.
MODEL WARNA HARGA
New Smash FI SR
(Cast wheel) Pearl Frash Green – Brilliant White Rp 13.650.000,-
(On The Road DKI Jakarta)
Candy Summer Red – Titan Black
Titan Black
New Smash FI R
(Spoke wheel) Pearl Frash Green – Brilliant White Rp 12.850.000,-
(On The Road DKI Jakarta)
Candy Summer Red – Titan Black
Titan Black
Terkait penjualan Suzuki New Smash FI, Yohan Yahya selaku Dept. Head Marketing & Sales 2W, PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengungkapkan, “Suatu kebanggan bagi Suzuki bahwa New Smash FI masih kembali dipercaya dan menjadi kebutuhan dasar transportasi masyarakat, terutama di daerah-daerah terutama selain pulau Jawa. New Smash FI memang sanggup memenuhi persyaratan ketangguhan, keiritan dan kedahsyatan tenaga untuk melintasi berbagai karakter jalan yang menantang”.
Spesifikasi New Smash FI
SPESIFIKASI New Smash FI R New Smash FI SR
Mesin 4 - stroke, 1 cylinder, Air cooled
Volume silinder 113 cc
Dimensi P x L x T (mm) 1.910 x 690 x 1.085 (mm)
Bagasi 8,0 Liter
Sistem Bahan Bakar Fuel Injection
Kapasitas Tangki BBM 3,7 Liter
Berat Kosong 93 Kg 94 Kg
Jarak Terendah dengan Tanah 145 mm
Suspensi depan Teleskopik, pegas ulir, bantalan oli
Suspensi Belakang Lengan ayun, pegas ulir, bantalan oli
Rem depan Cakram
Rem Belakang Tromol
Velg Spoke Cast Wheel
Ukuran Ban Depan 70/90 – 17 M / C 38 P
Ukuran Ban Belakang 80/90 – 17 M / C 44 P