Koenigsegg CCX di IIMS, Mobil Jailangkung yang Bisa Melesat sampai 400 km/jam.

Koenigsegg CCX mejeng di IIMS. Berto/Otojatim

Jakarta, Otojatim.com - Datang tak dijemput pulang tak diantar, mungkin kata-kata ini sangat tepat di telinga anda saat melihat mobil ini muncul di Ferrari Festival Of Speed beberapa waktu lalu (23/4). Yup, mobil ini adalah Koenigsegg CCX yang mana dibawa oleh Prestige selaku importir umum.

Melihat wujudnya, mobil ini sudah jelas merupakan hypercar dan di acara itu sejatinya tidak hanya CCX saja yang notabene sekelas tapi juga ada 3 Ferrari La Ferrari hadir di acara yang dihelat oleh Ferrari Jakarta di BSD City, Banten.

Mobil ini menjadi perbincangan para pecinta mobil setelah muncul di acara itu dan Prestige menampilkan kembali mobil ini di acara Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. CCX yang berstir kanan ini merupakan salah satu unit khusus untuk Indonesia. Soal dapur pacu, mobil yang mempunyai rival Buggati Veyron dan Hennesey Venom ini bermesin V8  berkapasitas 4.700 cc dan bisa melahirkan tenaga 800 dk plus torsi 920 nm di rpm 5700.
Untuk akselerasi dari 0-100 km/jam adalah 3,2 detikan. Ada 20 orang pegawai Koenigsegg yang merakit mobil ini di Swedia, tempat kelahiran mobil hypercar ini.

Semua bahan mobil ini menggunakan serat karbon terutama di bagian sasis dan bodi. Memungkinkan kalau bobot CCX seringan mobil balap formula atau Le Mans Prototype. Tidak hanya itu, untuk velg sendiri dibedakan ukurannya yakni 19 inchi di depan dan 20 inchi di belakang.

Soal harga, mobil ini dibanderol Rp 64 milyar Rupiah dan ini bukan satu-satunya hypercar yang mendarat di Indonesia karena sebelumnya sudah ada Mclaren P1 dan La Ferrari. Dipamerkan di booth Prestige, mobil ini langsung menjadi buruan fotografer untuk memfoto keanggunan mobil asal Swedia ini.
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo