Jajaran Motor Premium dan Big Bike Honda Siap Ramaikan GIIAS 2017

Honda CRF250RALLY dan Honda CRF1000L Africa Twin dengan DNA Rally Dakar yang nyaman dikendarai saat di jalan tanah, turing jarak jauh, berkendara di jalan berliku dan lincah dikendarai di jalan perkotaan.

Jakarta, Otojatim.com - PT Astra Honda Motor (AHM) memastikan keikutsertaannya meramaikan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. 


Kehadiran ini diharapkan dapat mendekatkan jajaran motor premium Honda dan big bike Honda kepada pecintanya, sekaligus memberikan kesempatan lebih besar bagi masyarakat dalam memiliki motor premium dan big bike Honda.

Beragam pilihan sepeda motor yang disediakan untuk menemani beragam gaya hidup serta kesenangan berkendara masyarakat Tanah Air tersebut dapat dijumpai pengunjung pameran pada booth Honda - Indonesia Convention Exhibition, BSD City, Tangerang selama 10 hingga 20 Agustus 2017.

GM Marketing Planning & Analysis Division AHM Agustinus Indraputra mengatakan keikutsertaan ini diharapkan mampu memberikan kemudahan bagi pecinta sepeda motor premium dan big bike Honda untuk memenuhi mimpinya memiliki motor pilihannya.


“Selama GIIAS, kami hadir dengan pilihan produk premium dan big bike terbaik bagi pengunjung booth Honda. Selain itu, kami juga akan hadirkan beragam suguhan produk terbaru yang menarik dan kami yakini mampu memikat pengunjung GIIAS,” ujar Indraputra.

AHM akan menghadirkan Honda CRF1000L Africa Twin dan Honda CRF250RALLY dengan DNA Rally Dakar yang nyaman dikendarai saat di jalan tanah, turing jarak jauh, berkendara di jalan berliku dan lincah dikendarai di jalan perkotaan.

Honda CMX500 Rebel tidak ketinggalan akan ikut tampil di GIIAS 2017

AHM juga menghadirkan Honda CB500X yang memberikan kesenangan berkendara menjelajah berbagai tujuan di jalanan. Pilihan terbaru Honda CMX500 Rebel hadir dengan mencerminkan imajinasi, gaya hidup, dan jati diri pengendara. Jajaran sepeda motor supersport dengan konsep

“Total Control” pun hadir melalui motor CBR1000RR, dan motor supersport produksi anak bangsa Honda All New Honda CBR250RR.

Khusus bagi pecinta skutik premium, AHM memboyong skutik premium Honda bergaya Eropa SH150i yang mewakili kemewahan desain dan kebanggaan berkendara bagi konsumen skutik kelas atas.

Selain itu, pengunjung IIMS 2017 juga dapat mencoba langsung jajaran unit sepeda motor Honda yang dapat dicoba sepanjang gelaran GIIAS 2017 di area luar pameran seperti All New Honda CBR250RR, big bike Honda CB500X dan motor adventure Honda CRF250RALLY.
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo