![]() |
All New Toyota Rush hari ini di luncurkan di Jakarta |
Jakarta, Otojatim.com - Toyota Astra Motor (TAM) hari ini meluncurkan All-New Rush di Westin Rasuna Said, Jakarta. Toyota Rush setelah hadir pertama kali tahun 2006 kini berevolusi dengan tampilan yang samasekali baru.
Desain baru
ini lebih futuristik dengan garis-garis tegas mulai dari grill depan hingga
bodi sampingnya. Nah ada satu hal ciri khas sebuah SUV yang dihilangkan pada
Rush yang baru ini, yaitu posisi spare-tyre yang sudah tak lagi menempel di
pintu belakang (model konde). Apa sebabnya?
Ketika kami
berbincang dengan Dimas Aska, Head Media Relation TAM mengatakan bahwa SUV yang
didesain insinyur luar dan dalam negeri ini disesuaikan dengan kebutuhan
kapasitas dan kontur jalan serta infrastruktur di Indonesia.
Menanggapi
kesan jip yang hilang akibat konde dihilangkan, Dimas berdalih bahwa hal itu
dibuat untuk kelegaan kapasitas.
"Jadi
meski tanpa konde, kesan SUV nya gak hilang, karena ground clearance masih
tinggi, menggunakan sasis semi-ladder, dan berpenggerak roda belakang yang
menjadi ciri khas sebuah SUV," tutur Dimas.
Toyota Rush
mengakomodasi kebutuhan konsumen di Indonesia yang kompleks. Dihadirkan dengan
7-seat pada semua tipenya, All-New Rush mampu menjawab tipikal konsumen yang
menginginkan mobil yang lega, muat banyak tapi selincah dan setangguh SUV.