Beberapa hari usai pihak AHM menyampaikan klarifikasi soal penggunakan knalpot palsu Akrapovic, pabrikan knalpot Yoshimura membantah pernyataan AHM soal produknya yang tempeli label Akrapovic. |
Otojatim.com (Surabaya) – Terkait penjelasan atas penggunaan knalpot palsu Akrapovic pada Honda All PCX versi modifikasi, yang disampaikan oleh GM Marketing Planning dan Analysis PT Astra Honda Motor (AHM), Agustinus Indraputra, seperti dilansir beberapa media, melainkan adalah produk Yoshimura asli, namun dibantah oleh pihak Yoshimura sendiri.
Tentu ini menimbulkan pertanyaan kenapa produsen motor besar sekelas AHM bisa ceroboh sehingga tidak bisa membedakan mana produk asli, mana produk palsu.Berikut ini adalah surat bantahan dari pihak Yoshimura :
Seperti dilansir Kompas.com, Minggu (13/2), Agustinus menyatakan knalpot racing yang digunakan bukan produk palsu. Tapi asli buatan Yoshimura, demikian juga aksesori lainnya, demikian seperti di lansir Kompas.com, Minggu (18/2).
Sangat disayangkan, produsen besar di Indonesia sekelas Astra Honda Motor menggunakan produk palsu.
Bagaimana kelanjutannya, mungkin pihak AHM masih menyiapkan bantahan kedua paska memberikan bantahan pertama dari pihak Spinx MotorSports, selaku distributor knalpot Akrapovic, kita tunggu saja.
-----------------------
UPDATE REDAKSI: (21/02/2018 8.00 AM)
Kami atas nama redaksi Otojatim.com menanggapi keberatan yang dilayangkan Astra Honda Motor (AHM) melalui saudara Ardi, perwakilan AHM.
Terkait pemberitaan di atas dengan judul "Klarifikasi Sana-Sini, Ternyata Tetap Gunakan Yoshimura Palsu" kami mengakui dalam berita tersebut belum bisa mengkonfirmasi keabsahan narasumber/sumber informasi berita yang hanya berdasarkan screenshot email pihak sales represantative Yoshimura USA.
Ini adalah kesalahan dalam dalam kode etik jurnalistik, untuk itu kami minta maaf kepada pembaca karena menyajikan unconfirmed news dan khususnya kepada AHM.
Selanjutnya kami akan menggali lebih dalam tentang hal ini agar tercipta pemberitaan cover both side.
Handi Cahyono
Managing Editor
-----------------------
Baca juga: