Daftar Harga Harley Davidson yang Dipajang di GIIAS 2018, Mulai Rp276 Juta hingga Rp1,8M

Jakarta, Otojatim.com - Brand motor asal negeri Paman Sam, Harley Davidson turut meramaikan gelaran GIIAS 2018. Mereka memboyong beberapa line-up ke Indonesia yang diwakili oleh beberapa diler yang memegang hak penjualan. Inilah tipe-tipe yang nantinya akan dipajang dan berserta pula informasi harganya sebagai berikut;


STREET ROD™
Harley-Davidson Street Rod
Sepeda motor Harley-Davidson Street Rod merupakan motor berbobot menengah yang 'berotot' dan dibuat untuk menerabas jalanan perkotaan. Sebagai tambahan baru dalam jajaran model Harley-Davidson  Street™,  Street Rod ini lincah, bertenaga, dan sangat cocok untuk bermanuver menerabas lalu lintas dan kemacetan. Dibalut dengan gaya Harley-Davidson Dark Custom™, yang menampilkan kesan seimbang dan agresif, Street Rod selalu terlihat siap untuk beraksi. Mesin V-twin Revolution X™ 750 High-Output dan sasis yang disempurnakan memberikan tenaga lebih besar dan penanganan lebih lincah. Street Rod dibanderol dengan harga mulai Rp 401.000.000

STREET™ 500
Harley-Davidson Street 500
Dengan tampilan dan suara khas Harley-Davidson, motor Harley-Davidson Street 500 pasti akan membuat lalu lintas kota lebih menyenangkan bagi pengendara. Dengan gaya jok yang rendah dan tampilan agresif berwarna gelap, Street 500 tampil dengan sejumlah fitur yang tidak menyolok tetapi penuh kekuatan yang sangat cocok dengan tuntutan lalu lintas yang terputusputus di perkotaan, sambil tetap memberikan respons gas instan untuk membebaskan diri dari kemacetan kota. Street 500 dilengkapi dengan mesin Revolution X™2 Liquid-Cooled 500cc dari H-D yang bertenaga sehingga pengendara bisa menikmati berkendara yang mulus di tengah cuaca panas dan kepadatan lalu lintas jalan raya perkotaan. Street 500 dibanderol dengan harga mulai Rp276.000.000.

BREAKOUT™
Breakout
Semua model Breakout™ yang baru mengusung gagasan 'otot' yang panjang, ramping, dan penakluk
jalanan, hingga kecanggihan modern. Ukuran tangki baru yang lebih kecil memungkinkan mesin MilwaukeeEight untuk tampil menonjol. Ban belakang yang berukuran 240mm seolah dibuat untuk meninggalkan tambalan besar pada trotoar. Suspensi yang sepenuhnya baru menghadirkan tenaga maksimal untuk berpacu di jalanan. Rasakan selisih pengurangan berat sebesar 17kg yang membuat gas instan bisa dimainkan. Dapatkan sudut yang lebih ramping dan kelincahan yang belum pernah ada sebelumnya di motor yang mengusung tampilan dan gaya otomotif motor balap. Tersedia perpindahan mesin dalam 107 dan 114. Breakout dibanderol mulai harga Rp923.000.000.

SOFTAIL SLIM™
Softail Slim
Gagasan di balik bobber adalah selalu untuk menyederhanakan dan memodifikasi motor untuk
berkendara yang lebih seru. Softail Slim™ yang sepenuhnya baru mewujudkan gagasan tersebut secara maksimal. Tampilan gaya bobber yang otentik satu-satunya hanya bisa diwujudkan oleh Harley-Davidson. Beratnya 17kg lebih ringan dibanding sebelumnya. Motor ini lebih bertenaga, memiliki sudut ramping yang lebih banyak, serta memiliki suspensi depan dan belakang yang didesain ulang. Cobalah berkendara dengan mesin Milwaukee-Eight® 107 dan bersenangsenanglah di jalanan berkelok-kelok favorit Anda. Softail Slim dibanderol mulai harga Rp733.700.000.

FAT BOB™
allnew Fat Bob
Mengusung tampilan hitam total, tanpa kompromi, allnew Fat Bob menyajikan gaya agresif, tak kenal menyerah, performa dan handling yang memukau, finishing premium, dan Mesin Milwaukee-Eight Big Twin yang penuh tenaga, sehingga pengendara bisa merasakan traksi pelahap jalanan, suspensi penakluk lubang, dan cornering yang lincah seperti belum pernah ada sebelumnya. Harley-Davidson Fat Bob dibanderol dengan harga mulai Rp 840.000.000.

FORTY-EIGHT™
Forty-Eight
Dirancang dengan ciri khas bulldog dan tangki bahan bakar 2,1 yang ikonik, Forty-Eight juga ditenagai oleh mesin Evolution® 1200cc. Dengan adanya fork depan berdiameter 49mm, suspensi belakang yang dapat disesuaikan dan roda aluminium cor dengan cakram yang mengapung – dicengkeram dengan kaliper rem bertenaga – menambah banyak kemampuan pengendalian pada motor bergaya keren yang berat ini. Forty-Eight dibanderol mulai harga Rp638.000.000.

IRON 883™
Iron 883
Pelopor gaya kustom yang apa adanya, gelap, dan sederhana. Iron 883™ dilengkapi dengan suspensi yang disesuaikan, jok yang dikustomisasi, roda aluminium cor warna gelap yang dipadukan pelek berjari-jari mengkilap, dan permukaan serba hitam dari ujung ke ujung spatbor. Iron 883 dibanderol mulai harga Rp501.600.000.

HERITAGE CLASSIC™
Heritage Classic
Heritage Classic™ yang baru menambahkan kecanggihan baru ke motor nostalgia berbalut krom
pada era '50-an. Nuansa klasik itu masih ada, tetapi dikemas dengan gaya gelap, kecanggihan modern, dan pengalaman berkendara yang sepenuhnya baru. Bagian puncak dari semuanya adalah mesin Milwaukee-Eight™ V-Twin yang serba hitam. Mesin ini memiliki berat yang lebih ringan, akselerasi yang menakjubkan, dan pengalaman berkendara yang halus ala motor Softail™ yang sepenuhnya baru, serta dilengkapi kaca depan dan tas sadel keras untuk touring yang nyaman. Tersedia perpindahan mesin dalam 107 dan 114. Heritage Classic dibanderol mulai harga Rp952.000.000.

STREET GLIDE™
Street Glide
Jok mesin Milwaukee-Eight™ 107 yang sepenuhnya berwarna gelap menjadi puncak sentuhan akhir warna gelap yang menyapu lampu depan hingga knalpot. Motor ini juga memiliki roda depan Talon berukuran 19 inci dan roda belakang 18 inci yang baru, serta tas sadel elastis yang menonjolkan bodi motor yang panjang dan bersahaja. Motor ini juga memamerkan fork depan, setang, konsol tangki, dan knalpot untuk tampilan yang agresif dan modern, serta sistem audio premium yang menonjolkan speaker I BOOM!™. Street Glide dibanderol dengan harga mulai Rp990.000.000.

CVO™ ULTRA LIMITED
CVO Limited

Harley-Davidson CVO Ultra Limited Model Tahun 2017 tidak bisa dipungkiri merupakan sepeda motor sempurna untuk kenyamanan touring jarak jauh. Inilah yang terjadi saat Grand American Touring tiba di puncak tertinggi gunung kenyamanan dan gaya. Dilengkapi dengan mesin Milwaukee-Eight® Twin-Cooled 117 – mesin V-Twin paling bertenaga yang pernah dibuat pabrikan ini, CVO Ultra Limited mengemas tenaga, fitur kustom, dan audio premium bagi pengendara yang menginginkan semuanya. Harley-Davidson CVO Ultra Limited dibanderol dengan harga mulai Rp1.808.000.000
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo