Ini Mitsubishi Xpander Baru Yang Rilis di GIIAS 2018

Harga Mitsubishi Xpander 2018
Mitsubishi Xpander punya warna baru Deep Bronze Metallic

Otojatim (Tangerang) - Seperti yang sudah ramai diberitakan jika Mitsubishi akan menghadirkan Xpander baru di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018. Ternyata PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) benar menambah varian baru bagi low MPV andalannya ini.

Memanfaatkan ajang pameran otomotif terbesar di Indonesia ini, MMKSI menghadirkan dua varian baru bagi Xpander dan juga satu warna baru. Jika sebelumnya Xpander sudah memiliki enam varian untuk pasar Indonesia. Mulai dari yang terendah GLX M/T, GLS M/T, Exceed A/T dan M/T, Sport A/T dan Ultimate A/T.

Sekarang Xpander jadi punya delapan varian secara total, dengan ditambahnya dua varian baru yaitu tipe Sport M/T dan GLS A/T.

“Dari masa depan, untuk saat ini, hari ini kami akan menunjukkan kepada anda ambisi kami dalam memberikan nilai baru untuk Indonesia, seperti salah satunya adalah varian baru Xpander,” ujar Kyoya Kondo, Presiden Direktur MMKSI, di ICE, BSD City, Kamis (2/8/2018).



varian xpander 2018
Mitsubishi juga tambahkan dua varian baru untuk Xpander, yaitu Sport M/T dan GLS A/T.

Warna Baru

Setahun setelah diluncurkan pada ajang GIIAS 2017 lalu, Mitsubishi Xpander juga mendapatkan penyegaran melalui hadirnya pilihan warna baru Deep Bronze Metallic yang tersedia untuk varian Ultimate dan Sport. Warna baru ini semakin melengkapi pilihan warna Quartz White Pearl, Diamond Black Mica, Sterling Silver Metallic, Titanium Grey Metallic, dan Red Metallic yang sebelumnya sudah tersedia.

Sementara untuk tipe Sport bertransmisi manual yang baru ini juga memiliki fitur canggih seperti Sport A/T yang sebelumnya yaitu ASTC (Active Stability & Traction Control). Fitur ini mampu mencegah mobil selip saat berbelok di tikungan.

Sedangkan untuk varian GLS dengan transmisi otomatis tidak ada perbedaan dengan varian GLS yang bertransmisi manual sebelumnya.

Untuk harga, Mitsubishi Xpander Sport M/T dijual dengan banderol Rp 237,2 juta. Sedangkan untuk GLS A/T dijual dengan harga Rp 228,6 juta. Untuk warna Quartz White Pearl akan dikenakan biaya tambahan Rp 1,5 juta.

Harga Lengkap Mitsubishi Xpander 2018
Ultimate 255.400.000
Sport AT 247.200.000
Sport MT 237.200.000
Exceed AT 235.000.000
Exceed MT 224.600.000
GLS AT 228.600.000 GLS
MT 217.600.000
GLX MT 199.100.000
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo