Jakarta, Otojatim.com - Konsumen yang melakukan pembelian unit Mitsubishi XPANDER sepanjang gelaran Telkomsel Indonesia International Motor Show (Telkomsel IIMS) 2019, berhak mendapatkan paket perawatan menyeluruh yakni SMART Package.
Memang paket SMART ini sudah tersedia untuk Mitsubishi XPANDER sejak awal small MPV ini diluncurkan pada 2017 silam. Namun pihak PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sendiri hingga sekarang masih menjadikan paket ini sebagai kelebihan Mitsubishi XPANDER.Dengan paket SMART, pelanggan hanya perlu menghabiskan ongkos perawatan sebesar 0 Rupiah sampai 3 tahun.Atau 50.000 km. |
Mengingat benefit tersebut, tentu konsumen mendapat banyak keuntungan. Sehingga muncul banyak pertanyaan apakah SMART Package tersebut bisa diperpanjang kembali?
Menjawab pertanyaan tersebut, Adam Rahman, Head of After Sales Planning Departement MMKSI, memberikan jawabannya. Adam berkomentar mengenai bisakah paket SMART Xpander tersebut diperpanjang pada sesi tanya jawab di booth Mitsubishi Motors di IIMS, Sabtu (27/4).
“Sudah banyak pelanggan yang menanyakan hal itu, apakah SMART Package tersebut bisa diperpanjang atau tidak. Dari pihak kami jawabannya belum ada, belum bisa diperpanjang,” jelas Adam.
Kendati demikian, bukan berarti hal tersebut mutlak adanya, melainkan pihak PT MMKSI juga akan melakukan peninjauan kembali mengenai hal tersebut.
“Tapi kita akan kaji lagi, dan melihat seberapa besar peminatnya yang ingin memperpanjang SMART Package,” pungkas Adam.
Adapun paket perawatan yang ditawarkan oleh PT MMKSI kepada pembeli Mitsubishi XPANDER adalah bebas biaya perawatan senilai Rp 0,- hingga 50.000 kilometer (untuk perawatan berkala setiap 10.000 kilometer).
Jika dibandingkan dengan kompetitornya, pada skala 50.000 kilometer konsumen tersebut telah menghabiskan biaya perawatan senilai Rp 4.005.000.
“Tapi kita akan kaji lagi, dan melihat seberapa besar peminatnya yang ingin memperpanjang SMART Package,” pungkas Adam.
Adapun paket perawatan yang ditawarkan oleh PT MMKSI kepada pembeli Mitsubishi XPANDER adalah bebas biaya perawatan senilai Rp 0,- hingga 50.000 kilometer (untuk perawatan berkala setiap 10.000 kilometer).
Jika dibandingkan dengan kompetitornya, pada skala 50.000 kilometer konsumen tersebut telah menghabiskan biaya perawatan senilai Rp 4.005.000.