Sumber : Kompas Otomotif |
Jakarta, otojatim.com Nyaris tak terendus, Honda luncurkan varian motor skutik terbaru dan kali ini berbeda dengan Skutik kebanyakan. Kali ini Honda dengan DNA Adventure atau petualangan, dengan nama Honda ADV 150 skutik ini bakalan bersaing secara tak langsung dengan Yamaha N-Max.
Honda ADV 150 sendiri merupakan versi mungil dari Honda X-ADV bermesin 750 cc. Tetapi Honda ADV ini menggendong mesin 150 cc persis dengan Honda Vario 150. Terlebih model ini bakalan menarik perhatian pengguna skutik sekaligus gemar bertualang.
Soal kaki-kaki sendiri, dikutip dari Kompas Otomotif, Honda ADV 150 dipersenjatai pelek berukuran 14 inchi untuk ban depan serta ban belakang 13 inch. Sedangkan suspensi sendiri ditopang dual shockbreaker dan headlamp LED bikin terlihat gahar sekali.
Harga Honda ADV 150 sendiri menurut Astra Honda Motor akan berkisar dibawah 40 Juta. "Untuk harga dibawah 40 Juta Rupiah dan diproduksi di pabrik AHM di Sunter, Jakarta Utara," ujar Johannes Loman, Vice President Director PT Astra Honda Motor dikutip dari Kompas Otomotif (18/7/2019).
Sepertinya akan menarik sekali apabila model motor seperti ini bakalan masuk ke pasar yang sebenarnya belum pernah ada. Meskipun daya serap-nya akan kecil namun seiring waktu akan berkembang pesat.