Auto 2000 Gebyar Lucky Draw Toyota Alphard dan Promo Akhir Tahun di IIMS Surabaya

Booth Auto 2000 Jatim di IIMS Surabaya Grandcity Convex selalu ramai dikunjungi calon konsumen

Surabaya, Otojatim.com - Auto2000 sebagai dealer Toyota terbesar di Indonesia melihat bahwa animo pecinta Toyota untuk membeli mobil baru menjelang akhir tahun 2019 ini masih sangat besar. Hal ini ditandai dengan ramainya pengunjung pada pameran-pameran yang diadakan secara terbatas di mal atau pusat perbelanjaan di kota-kota besar di Indonesia.

Selain itu, Surabaya merupakan kota metropolitan terbesar kedua di Indonesia yang memiliki potensi pasar sangat besar dan banyak loyalis Toyota bermukim di sana. Sebagai penghargaan atas loyalitas pelanggan Auto2000 dan bagian dari sarana promosi, serta memberikan kemudahan pada warga kota Surabaya dan sekitarnya untuk membeli mobil baru Toyota, Auto2000 ikut serta di pameran akbar
Indonesia International Motor Show (IIMS) Surabaya 2019.

Baca: Auto 2000 Jatim Paling Berprestasi se-Indonesia. Sukses Boyong 17 Penghargaan Tahunan Toyota 

“Spesial untuk pelanggan setia Auto2000 yang berada di wilayah Jawa Timur, khususnya kota Surabaya dan sekitarnya. Sesuai komitmen kami bahwa Urusan Toyota Lebih Mudah, maka Auto2000 siap melayani para pengunjung yang ingin melihat dan membeli kendaraan Toyota di IIMS Surabaya 2019. Segera kunjungi stand Toyota untuk mendapatkan kesempatan membawa pulang 1 unit Toyota Alphard dan membeli mobilbaru Toyota dengan harga spesial,” jelas Hendra Purnawan, Operation Manager Auto2000 wilayah Jawa Timur, Rabu (30/10/2019).

IIMS Surabaya 2019 diadakan di Grand City Convex, Jl Gubeng Pojok, Surabaya pada 30 Oktober – 3 November 2019, dengan waktu buka pameran antara pukul 10.00 – 21.00 WIB. Auto2000 akan menempati booth Toyota yang berada di stand J1 dengan luas area pameran 99 m2. Di IIMS Surabaya 2019.

Baca: Tampil Eksklusif, Auto 2000 Jatim Hadirkan Toyota C-HR Hybrid di Surabaya 

Auto2000 akan memamerkan beberapa produk andalan seperti New Kijang Innova 2.4G M/T Diesel, New Avanza 1.3G M/T, New Fortuner VRZ TRD, All New Rush S A/T, dan Toyota HiAce Premio.

Tidak hanya itu, Auto2000 juga menyediakan program promo berlimpah benefit yang bisa dimanfaatkan oleh konsumen yang berkunjung ke IIMS Surabaya 2019. Di bawah naungan payung program Octofest – Festival Toyota, ada beberapa program promo yang disajikan spesial oleh Auto2000 untuk calon pembeli Toyota di Surabaya.

Seperti Toyota Spektakuler yang memberikan kesempatan pada konsumen untuk dapat mengikuti lucky draw berupa undian dengan hadiah istimewa yaitu 1 unit Toyota Alphard, 3 unit Toyota C-HR Hybrid, dan 90 unit smartphone iPhone 11.

Terdapat pula special rate 3,7%, down payment (DP) hanya Rp 10 jutaan, dan cicilan ringan hanya Rp 2,2 jutaan. Termasuk adanya lucky dip untuk 100 SPK pertama di lokasi pameran. Syarat dan ketentuan berlaku.

Untuk informasi lebih lengkap, customer bisa langsung menghubungi sales advisor Auto2000 di IIMS 2019.
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo