New Baleno Tampil Segar, Harga Tetap Paling Murah di Kelasnya.

harga suzuki baleno 2019 surabayaLaunching NEW BALENO - Ki-ka: Fredy Teguh (Sales and Marketing Director UMC), Roy Astungkoro (Head of Digital Marketing 4W SIS), Fie An (General Manager SBT), Hideaki Tokuda (4W Managing Director SIS) persembahkan Baleno Generasi ke-6 untuk konsumen Jatim.

Surabaya, Otojatim.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersama PT United Motors Centre (UMC) dan PT Sejahtera Buana Trada (SBT) selaku diler resmi mobil Suzuki di Jawa Timur meluncurkan Baleno generasi ke-6 (New Baleno). Mengusung tagline The Complete Hatchback, peluncuran mobil ini dilakukan serentak di Jakarta dan Surabaya.

Hideaki Tokuda selaku 4W Managing Director SIS mengatakan bahwa Surabaya menjadi salah satu kontributor terbesar terhadap penjualan Baleno secara nasional. Hal ini yang mendasarinya untuk menghadirkan New Baleno kepada pelanggan Suzuki di Jawa Timur bersamaan dengan Ibu Kota.

Baca: 5 Alasan Suzuki Baleno Layak Ditunggu di Indonesia

"Dengan hadirnya New Baleno, kami berharap penjualan di Surabaya dan Jawa Timur akan terus meningkat, dan kian menjadi pelangkap gaya hidup urban dan keluarga muda yang dinamis di Surabaya," katanya pada acara peluncuran Suzuki New Baleno di Surabaya, Jumat (20/12/2019).

Suzuki New Baleno memiliki desain eksterior dan interior yang kini tampil lebih premium dan modern. Dari sisi eksterior, mobil ini mendapat LED projector headlamp, sporty black polished alloy wheel, sporty new bumper design with new grill & foglamp design, serta spacious cabin with new interior color and pattern.

Untuk mesinnya, menggunakan K41B berkapasitas 1.373 cc, dengan tenaga 92,4 PS pada 6.000 rpm dan torsi 130 Nm pada 4.200 rpm. Mesin tersebut tersedia pilihan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan.
harga baleno facelift
MODEL LAMA - Steering switch dilengkapi tombol bluetooth, steering wheel bisa diatur tilt dan teleskopik.
Suzuki New Baleno juga masih dibekali fitur-fitur kekinian seperti push start stop button dan keyless entry, layar MID informatif, audio touchscreen, switch audio control dan bluetooth connection, AC dengan fitur auto climate dan heater, serta setir yang bisa diatur secara tilt dan telescopic.

Baca: Penjualan Small Hatchback November 2017, Baleno Salip Yaris 

Soal fitur keamanan, hatchback yang mengusung platform Heartect ini sudah dilengkapi rem ABS (Antilock Braking System), EBD (Electronic Brake Distribution), Isofix, dan dual SRS Airbag.

Adapun warna Suzuki New Baleno yang bisa dipilih antara lain solid fire red, metallic premium silver, pearl arctic white, prime stargaze blue, pearl midnight black, dan warna baru metallic magma gray.

New Baleno dibanderol dengan harga Rp243 juta (AT) dan Rp231 juta transmisi manual (OTR Surabaya).

Head of Digital Marketing 4W PT SIS, Roy Astungkoro mengatakan, sejak pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada 1996 hingga saat ini, Baleno telah dipasarkan lebih dari 51 ribu unit secara nasional.

"Kini dengan fitur-fitur keamanan dan kenyamanan yang lengkap serta desain yang lebih premium dan modern, kami optimis New Baleno akan mendapat respons positif dari pelanggan karena menawarkan nilai terbaik di kelasnya," ujarnya.

Baca: Suzuki Baleno Dibekali Fitur Canggih Dikelasnya 

Sales and Marketing Director PT.UMC, Fredy Teguh mengungkapkan, penjualan Baleno di Surabaya sendiri meraih hasil yang positif di tahun 2019 ini. Sepanjang Januari-November 2019, Baleno telah meraih pangsa pasar hatchback car sebesar 12,9%. Bahkan pada November 2019 lalu, Baleno berhasil menguasai market share hingga 17,7%.

"Oleh karenanya, kami aptimistis New Baleno bisa diterima dengan baik oleh konsumen, dan target kami ke depan New Baleno bisa mendongkrak pangsa pasar di segmen Hatchback di Jatim menjadi sebesar 20 persen," ujarnya.
kelebihan dan kekurangan suzuki baleno 2020
Pelek baru
Group Head of Sales 4W PT SIS, Darwin menambahkan, sejak hadirnya Baleno Hatchback, penjualan model ini di Jawa Timur terus meningkat. Pada tahun 2018 lalu, penjualan Baleno di Jawa Timur rata-rata sebanyak 33 unit per bulan. Sementara pada tahun 2019 ini, penjualannya naik menjadi 47 unit rata-rata per bulan.

"Oleh karena itu, dengan hadirnya New Baleno ini kami optimistis akan terus meningkat, dan akan mampu mendongkrak pangsa pasar Suzuki dimana tahun ini juga sudah naik 1,7 persen di Jawa Timur," ujar Darwin
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo