Kupas Fitur Quick Shifter Honda CBR250RR-SP Bersama Influencer. Ini Harga dan Promo Terbarunya!

MPM Ajak Influencer Kupas New CBR250RR SP with Quick Shifter di Exhibition Royal Plaza Surabaya.

harga honda cbr250rr sp surabaya

Otojatim - Teknologi Honda CBR250RR SP Quick Shifter sebagai motor supersport 250cc 2-silinder terbaik di Indonesia  dikupas tuntas oleh Influencer Hubert King (@hubertkiing ) dan dipandu oleh Zheisa Kurnia (@zheisa ) pada kegiatan Live Review & First Impression CBR250RR di Royal Plaza Surabaya dan disiarkan secara langsung di Instagram @mpmhondajatim (25/9)



CBR250RR-SP Exhibition ini diadakan oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) distributor sepeda motor dan suku cadang Honda wilayah Jatim dan NTT digelar mulai 21-27 September 2020.

Berbagai promo Honda CBR250RR diberikan kepada konsumen selama pameran berlangsung seperti hadiah helm racing untuk pembelian secara kredit selama pameran.

"Pada rangkaian kegiatan memperkenalkan Honda CBR250RR SP Quick Shifter ini kami mengadakan juga mengadakan CBR250RR SP Photo Contest," kata Suhari selaku Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim.promo honda cbr250rr
CBR250RR SP Photo Contest digelar 27 September 2020 di Atlantis Land (Kenpark Surabaya) dengan menghadirkan Profesional Fotografer Yuyung Abdi sebagai juri

Honda CBR250RR SP Quick Shifter hadir melengkapi varian yang telah dipasarkan sebelumnya yaitu Honda CBR250RR ABS dan Honda CBR250RR untuk memberikan kepuasan berkendara lebih bagi para pecinta motor sport.

Honda CBR250RR SP Quick Shifter dibekali mesin terbaru yang menghasilkan tenaga, torsi, dan kecepatan puncak lebih optimal baik untuk jalur perkotaan maupun sirkuit. Saat berhenti pada lampu merah jalan kota maupun sirkuit, tarikan akselerasi Honda CBR250RR yang lebih responsif membuat pengendaranya dapat melesat meninggalkan kemacetan atau lawannya pada lintasan sirkuit.

Daftarkan diri terlebih dahulu di link bit.ly/cbr250rrsby untuk mendapatkan penawaran menarik seperti hadiah helm racing untuk pembelian secara kredit selama pameran.
.
"Kami ingin mengenalkan lebih dekat New Honda CBR250RR SP Quick Shifter kepada masyarakat Surabaya dan sekitarnya motor dengan teknologi sekelas motor balap MotoGP, yaitu Quick Shifter serta Assist/Slipper Clutch," pungkas kata Suhari. 

Harga Honda CBR250RR SP di Surabaya

  • CBR250RR ABS+QS (RD)    78,156,500
  • CBR250RR ABS+QS (BK)    78,556,500
  • CBR250RR ABS+QS (MH)    77,556,500
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo