Disebut-sebut Pengganti B-RV, Honda Pamerkan N7X di Senayan Park. Akan Segera Dipasarkan?

N7XFoto: IG @idbdg

Otojatim.com
– Untuk pertama kalinya di dunia, Honda memperkenalkan mobil konsep 7–seater terbarunya dalam acara virtual yang diadakan di Jakarta, 3 Mei 2021.

Mobil konsep bernama New 7 Seater eXcitement (N7X) dikembangkan sebagai sebuah mobil yang memadukan pengalaman berkendara yang menyenangkan dan kenyamanan premium.

#hondaconceptn7x #hondan7x #mobilkonsephonda
mobil konsep honda n7x

Disebut-sebut sebagai penerus Honda B-RV, mobil konsep N7X dirancang dan dikembangkan oleh Honda R&D Asia Pacific Co., Ltd., berdasarkan studi ekstensif dari konsumen di berbagai negara, termasuk di Indonesia.

Mobil konsep ini mengadopsi berbagai keunggulan dari Multi Purpose Vehicle (MPV) dan Sport Utility Vehicle (SUV) untuk menciptakan mobil 7-seater yang lengkap untuk digunakan di berbagai kondisi jalan.
Honda N7XFoto: IG @idbdg

Menawarkan performa berkendara yang menyenangkan khas Honda, N7X Concept memadukan kenyamanan premium dan kelapangan khas dari MPV dengan ketangguhan dan gaya sebuah SUV.

Dari tampak luar, N7X Concept menampilkan bodi yang ramping dengan garis yang tajam, kap mesin yang kokoh dan ban berukuran besar untuk menyempurnakan tampilannya yang kuat sekaligus elegan.
mobil penerus

Dipersembahkan untuk keluarga generasi X, mobil konsep ini dirancang untuk memberikan kebanggaan dan kesenangan untuk penggunanya, sekaligus mendukung gaya hidup yang seimbang antara aktivitas pribadi dan kebersamaan keluarga.

Takehiro Watanabe, President Director PT Honda Prospect Motor (HPM) mengatakan, “N7X adalah konsep kami tentang bagaimana seharusnya sebuah mobil 7-seater, yang tidak hanya menawarkan performa berkendara yang menyenangkan tetapi juga ketenangan dan kenyaman sebuah mobil premium untuk seluruh penumpangnya."
N7X belakangFoto: IG @idbdg


"Kami sangat bangga menjadikan Indonesia sebagai yang pertama di dunia untuk memperkenalkan N7X Concept, sebuah konsep yang akan mendefinisikan ulang mobil di kategorinya dan juga kesenangan berkendara,” lanjutnya.

Baca: Liburan, Dreams Cafe Pajang Honda N7X

Ditanya soal kapan akan diproduksi, bagaimana dimensinya, fitur-fitur bahkan berapa TKDN maupun perkiraan harganya, Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM masih bungkam merahasiakan. "Tunggu saja ya," ujarnya.

N7X Concept saat ini tampil untuk umum di Dreams Cafe by Honda yang berlokasi di Lantai Dasar Mall Senayan Park, Jakarta, sampai dengan tanggal 6 Juni 2021.

Baca: Mobil Konsep N7X Hadir di Tunjungan Plaza Surabaya

LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo