Tema Kemerdekaan, Scoopy Independence Day City Ride Tampil Meriah

honda scoopy 2021

Surabaya, Otojatim.com - Antusiasme konsumen Honda Scoopy mengikuti gelaran Scoooy Indenpendence Day City Ride (22/08) yang diadakan oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT tetap dengan menerapkan aturan protokol kesehatan.

Sesuai dengan karakter Honda Scoopy yang unik, fashionable, dan modern. Peserta yang mengikuti kegiatan ini wajib menggunakan kostum yang bertemakan kemerdekaan.
Baca:
Acara yang dikemas dalam city turing keliling kota Surabaya ini mengunjungi tempat-tempat bersejarah seperti Jl. Tunjungan, jembatan merah dan jalan Kayoon. Peserta terdiri dari konsumen Honda Scoopy, komunitas Honda Scoopy dan Influencer. Acara semakin seru dengan pembagian doorprize dan pemilihan custom terbaik.
harga honda scoopy 2021
Bertujuan untuk memperingati hari kemerdekaan RI ke 76 tahun. Sekaligus mengajak konsumn merasakan pengalaman berkendara melalui City Touring dengan merasakan kenyamanan dan keunggulan fitur yang hanya ada di Honda Scoooy.
Baca:
"Kami berharap melalui aktivitas ini dapat meningkatkan kepercayaan bagi para pecinta skutik unik dan fashionable. Honda Scoopy memiliki daya tarik tersendiri bagi para pecinta skutik unik dan fashionable Hal ini mengantarkan Honda Scoopy menjadi salah satu model skutik terfavorit di Indonesia," kata Suhari selaku Marketing Communication & development Division Head MPM Honda.

All New Honda Scoopy dibekali generasi terbaru mesin 110cc eSP (enhanced Smart Power) yang hemat bahan bakar, sekaligus sanggup menyuguhkan performa optimal. Hal tersebut didukung oleh penggunaan rangka baru eSAF.
scoopy terbaru 2021
Teknologi frame baru Honda yang membuat skutik ini lebih ringan, lincah, dan nyaman dikendarai.

Teknologi eSP terintegrasi dengan ACG Starter untuk menghidupkan mesin lebih halus tanpa suara, serta menjadi dasar pengaplikasian fitur canggih Idling Stop System (ISS) yang mampu mematikan mesin secara otomatis saat berhenti lebih dari 3 detik dan hanya perlu menarik tuas gas untuk menghidupkannya lagi.

Fitur unggulan yang menjadi andalan generasi terbaru Scoopy ini seperti pengisi daya baterai ponsel jenis USB (USB charger), serta pilihan tipe baru dengan penyematan fitur Smart Key.(*)
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo