Presiden Jokowi Lirik Kecanggihan Almaz RS di Booth Wuling GIIAS 2021

Almaz RS ‘Drive Unlimited Way’ mencuri perhatian Bapak Ir. H. Joko Widodo dalam kunjungannya di booth WulingAlmaz RS ‘Drive Unlimited Way’ mencuri perhatian Bapak Ir. H. Joko Widodo dalam kunjungannya di booth Wuling. Foto: Lukas, Biro Pers Setpres RI

Tangerang Selatan, Otojatim.com
– Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo, mengunjungi GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Dalam kunjungannya, beliau menghampiri booth para peserta pameran GIIAS 2021, termasuk Wuling Motors (Wuling).

Layanan Purna Jual Wuling Motors Semakin Lengkap, Berikan Kemudahan Konsumen

Menempati booth 3E, Hall 3, ICE BSD City, dengan area seluas 1.200m2 Wuling menampilkan beragam inovasi mulai dari Wuling Indonesian Command (WIND), Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE), sampai dengan platform Global Small Electric Vehicle (GSEV).
Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo, mengunjungi GIIAS 2021. Dalam kunjungannya, beliau menghampiri booth para peserta, termasuk WulingPresiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo, mengunjungi GIIAS 2021. Dalam kunjungannya, beliau menghampiri booth para peserta, termasuk Wuling

Almaz RS ‘Drive Unlimited Way’ mencuri perhatian Presiden Ir. H. Joko Widodo dalam kunjungannya di booth Wuling. Almaz RS merupakan flagship SUV Wuling yang dilengkapi inovasi WISE yang memadukan Internet of Vehicle (IoV) dan Advanced Driving Assistant System (ADAS).

Wuling GSEV Solusi Harga Terjangkau Mobil Listrik Indonesia?

SUV Wuling ini juga disambut hangat oleh konsumen dengan catatan penjualan yang sangat baik dan apresiasi media menjadikannya sebagai Car of The Year dan Best of High SUV Gasoline Otomotif Award 2021.

Persiapan Wuling Menuju Elektrifikasi, Kenalkan Mobil Listrik Mungil di GIIAS 2021

Presiden Joko Widodo juga menyempatkan diri untuk melihat dan merasakan kenyamanan kabin Almaz RS. Melihat antusiasme Presiden Republik Indonesia di booth Wuling, Shi Guoyong, Presiden Direktur Wuling Motors menyambut dengan bangga.

“Kedatangan Bapak Joko Widodo di booth kami merupakan suatu kebanggaan. Kami sangat berterima kasih atas kehadiran dan dukungan Bapak Joko Widodo terhadap para peserta pameran GIIAS 2021, terutama Wuling,” ujar Shi Guoyong.(*)
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo