Yamaha WR 155 Ngalas Bareng di Jalur Licin Karangploso, Malang. Ekstrim Habis

trail yamaha wr

Otojatim.com - PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) mengakhiri kegiatan community development tahun ini dengan menggelar mini adventure Ngalas Bareng WR 155 pada 26 Desember 2021 di Malang.

Selain diikuti oleh awak media dan para kepala desa, beberapa konsumen Yamaha di Jawa Timur yang memiliki WR 155 turut meramaikan keseruan ngalas bareng di pengujung tahun. Mereka diajak untuk menjajal performa WR 155 di medan offroad maupun onroad.

Giliran Kades Jabung Uji Performa Yamaha WR 155 R. Tetap Irit Dibuat Nrabas

Durasi tempuh selama 4,5 jam dimulai dari SIP Singosari, Desa Klampok, Desa Langlang, Desa Ngenep, Desa Buntoro, Gunung Mujur, dan berhenti di check point pertama yaitu UB Forest, Desa Tawangargo, dan kemudian sampai finish di Bukit Jengkoang.

“Trek kali ini sangat menantang dibanding dengan acara-acara adventure yang pernah saya ikuti sebelumnya. Menunggangi Yamaha WR 155 ini saya cukup puas dengan torsi di putaran bawahnya karena ngalas kali ini banyak tanjakan yang cukup ekstrim, dan torsi yang dimuntahkan WR 155 cukup mumpuni untuk melewati medan yang curam. Sekarang saya mengerti kenapa lelaki sejati lebih memilih Yamaha WR 155,” tukas Rudy peserta adventure.
ngalas bareng yamaha
Sementara itu blogger Mario Devan ikut berkomentar, “Jalur ini cukup sulit, untuk treknya sendiri sangat memacu adrenalin seorang pria. Ditunjang WR 155 performanya oke banget, yang paling saya suka di bagian display spidometernya mirip Vixion karena semua indikatornya ada di situ jadi memudahkan kita sebagai pengendara. Terima kasih kepada Yamaha telah mengundang dan membuat acara keren ini.”

Mesin Yamaha WR 155 dilengkapi dengan teknologi VVA ini memiliki suspensi dengan diameter besar 41mm dan panjang 899.1mm yang kokoh sehingga memberikan kenyamanan dan kestabilan di setiap aktifitas adventure. Selain itu motor ini juga cocok untuk digunakan dalam menunjang aktivitas sehari-hari.
trabas yamaha wr
LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo