Jakarta, Otojatim.com – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga dari Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC) kembali turut serta dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang.
Terletak di Hall 7D, FUSO memamerkan produk yang tangguh dan ramah lingkungan dengan konsep “Power for The New Era”. Tema ini mewakili produk Mitsubishi FUSO yang berupaya menjadi kekuatan bagi pelanggan di era baru.
Adapun produk yang dipamerkan pada acara ini diantaranya 3 unit FUSO EURO4 Line Up dan e-Canter, kendaraan komersial dengan tenaga listrik.
Setidaknya ada 4 unit hero line up yang dihadirkan FUSO dI GIIAS 2022 ini. Pertama, untuk menjawab kebutuhan konsumen, KTB memperkenalkan Fighter X FN 62FHDR dengan tambahan Mining Equipment berupa PTO, Radiator Guard, Rotary Lamp, dan dua tambahan fitur baru yaitu Engine Hour Meter & Air Conditioner.
Engine hour meter sendiri merupakan alat untuk mengukur lamanya mesin beroperasi dan dapat digunakan juga sebagai pengingat untuk melakukan perawatan berkala seperti penggantian oli.
Sedangkan Air Conditioner ditujukan untuk memberi kenyamanan dan keamanan yang lebih bagi pengemudi di area pertambangan. Hal ini sebagai bentuk dukungan FUSO terhadap bisnis pertambangan Indonesia.
Hero line up yang kedua adalah Canter FE 84GBC yang terkenal akan kenyamanan, tenaga, serta perawatannya yanh mudah sehingga cocok untuk menunjang bisnis transportasi. Dalam hal ini, Mitsubishi FUSO berkerja sama dengan PT. Bagong Dekaka Makmur, menghadirkan unit bus dari varian Canter FE 84GBC.
Ketiga, Canter FE 71 Long, dengan ROH yang telah diperpanjang dari 1,3 m menjadi 2m, sehingga panjang totalnya menjadi 6,4 meter. Varian populer ini dapat menampung muatan yang lebih banyak dan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien. Cocok untuk bisnis sektor logistik di perkotaan.
Terakhir, eCanter, yang merupakan pelopor dalam mencapai misi “karbon netral”, merupakan kendaraan komersial listrik pertama yang diproduksi secara masal di Jepang.
Mitsubishi FUSO membawa eCanter ke Indonesia untuk menunjukkan bahwa eCanter siap digunakan khususnya di sektor logistik dan bukan prototipe lagi.
Mitsubishi mengajak pengunjung untuk dapat mencoba kenyamanan dan kecanggihan teknologi eCanter dengan melakukan test ride di hall 10 GIIAS 2022.