- Chery mendapat antusiasme yang tinggi di GIIAS 2022. Hal ini membuat Chery semakin percaya diri membuka pabrik di Indonesia terutama dalam pengembangan produk setir kanan untuk diekspor ke negara-negara lain.
Jakarta, Otojatim.com - Chery membawa buah manis dari perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 pada 11-21 Agustus 2022 lalu.
Sebagai brand yang baru kembali lagi ke pasar otomotif Indonesia, Chery ternyata mendapat sambutan yang baik dari para pecinta otomotif Tanah Air. Terutama para peminat mobil kelas premium.
Tercatat kurang lebih 29.664 orang pengunjung telah mampir ke booth brand premium global asal China ini untuk melihat kebolehan kendaraan unggulan Chery, yaitu seri TIGGO yang terdiri dari TIGGO 8 PRO, TIGGO 7 PRO, unit elektrifikasi EQ1, dan SUV Crossover OMODA 5.
Meskipun Chery belum meluncurkan produknya, namun kesempatan pre-booking sudah dibuka untuk seri TIGGO. Respon positif pun berdatangan hingga mampu mencatatkan SPK sebanyak 844 unit.
“Kami sangat gembira melihat antusiasme pengunjung GIIAS 2022 terhadap produk-produk Chery, terutama seri TIGGO yang memang akan segera diluncurkan di Indonesia pada tahun ini. Pencapaian TIGGO 8 PRO dan TIGGO 7 PRO yang menyentuh angka 844 unit SPK selama 11 hari acara, menjadi bukti betapa konsumen otomotif Indonesia memiliki pertimbangan yang sangat baik dalam hal memilih SUV," kata Tao Yong, President Director PT Chery Sales Indonesia.
"Tak hanya sekedar nyaman dan aman, tetapi juga dapat memenuhi gaya hidup baik dari segi fungsi, teknologi, serta fashion, Chery TIGGO akan membawa kelas SUV Indonesia ke tingkat yang lebih tinggi,” sambungnya.
Selama event GIIAS 2022 berlangsung, Chery juga memperkenalkan program spesial bertajuk “Advanced Warranty”, yakni garansi kualitas enam tahun atau 150.000 km, serta garansi mesin sepuluh tahun atau 1.000.000 km.
Penawaran tersebut menjadikan Chery sebagai perusahaan otomotif pertama di Indonesia yang memperkenalkan garansi 10 tahun kepada konsumennya. Program ini muncul dari keyakinan Chery terhadap kualitas mesinnya yang telah melalui proses riset yang cukup detil dan panjang.
PT Chery Sales Indonesia sebagai distributor tunggal brand Chery di Indonesia, juga menjadikan GIIAS 2022 sebagai sarana untuk mendapatkan lebih banyak masukan dari para konsumen Indonesia.
Riset pasar merupakan sebuah keharusan bagi Chery untuk terus mengembangkan produknya sejalan dengan kritik dan saran dari para penggunanya. Terbukti dari adanya 7 pusat riset dan pengembangan yang ada di beberapa negara, yaitu China, Jerman, Amerika Serikat, dan Brasil.
Chery juga akan mendirikan pusat riset dan pengembangan di Indonesia, terutama untuk pengembangan produk-produk setir kanan yang akan diproduksi di Indonesia dan diekspor ke beberapa negara.
Sebagai bentuk layanan purna jual, Chery juga tengah membangun jaringan dealer di 20 titik yang tersebar di beberapa kota besar Indonesia. Semuanya akan siap menjelang peluncuran seri TIGGO.
Selanjutnya Chery memastikan titik lokasi dealer ini akan terus bertambah hingga 30 buah di akhir tahun 2022 untuk memenuhi kebutuhapenjualan (Sales), perawatan berkala (Service), dan suku cadang (Spare Part).