Yamaha Berbagi Tips Persiapan Sebelum Turun di Jalur Offroad

  • Dalam melakukan trabasan, diperlukan persiapan khusus. Tak hanya soal performa motor, keamanan pengemudi juga harus jadi pusat perhatian. Pastikan Anda mengenakan atribut khusus offroad.

Otojatim.com - Menguji adrenalin lewat trabasan adalah hal yang paling disukai oleh para pecinta motor trail. Menaklukkan berbagai medan ekstrim seperti jalanan berbatu, pesisir pantai, berlumpur, membawa kepuasan batin tersendiri. 

 

“Berbeda dengan jalur onroad, jalur offroad memang punya tantangan tersendiri. Dibutuhkan persiapan yang lebih ekstra agar tetap aman berkendara saat trabasan,” kata Ilham Wahyudi, General Manager Service & Sparepart PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ).


Selain memastikan kondisi motor yang prima, Ilham mengimbau agar pengendara menyiapkan hal-hal penting yang wajib dilakukan untuk menunjang faktor keselamatan pengendara, seperti berikut ini:


1. Pakai helm khusus offroad

Helm offroad didesain khusus dengan perlindungan rahang yang lebih panjang. Dengan demikian, sirkulasi udara jadi lebih baik dan dapat meminimalisir benturan pada gigi dan rahang jika terjadi insiden.


2. Gunakan google (kacamata) dari pada visor

Pengguna google dinilai lebih efektif dalam mencegah pengembunan dan endapan lumpur. Selain itu, google juga dapat membatu pengendara mendapatkan sirkulasi pernapasan yang baik.


3. Pilih pakaian khusus offroad

Pakaian offroad memiliki bahan khusus yang nyaman dipakai trabasan. Pakaian ini akan meminimalisir distraksi saat berkendara.


Agus, Instruktur Yamaha Riding Academy (YRA) menyampaikan, "Pengendara harus memahami dulu jenis medan offroad yang akan ditempuh sehingga dapat menyesuaikan dengan kemampuan dan spek kendaraan yang dibutuhkan. Pastikan persiapannya matang. Dengan demikian diharapkan konsumen akan lebih menikmai petualangannya di jalur trabasan,” tambah Agus.

LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo