- Chery meresmikan diler baru di Makassar Sulawesi Selatan. Dengan luas bangunan 921,2m², Chery menyediakan pelayanan lengkap mulai dari penjualan, servis, sparepart, hingga layanan purnajual 24 jam.
Makassar, Otojatim.com - PT Chery Sales Indonesia (CSI) selaku Pemegang Merek Chery di Indonesia, kembali memperluas jangkauan layanannya. Kali ini Chery hadir di Makassar, Sulawesi Selatan tepatnya di Jalan Urip Sumaharjo No. 9-10, Tello Baru.
Berada di bawah manajemen PT Tridaya Auto, Chery Makassar diresmikan pada 18 Januari 2023. Diler tersebut dilengkapi pelayanan komplit 3S yakni, Service, Sales, and Spare Part.
“Chery Makassar merupakan diler Chery pertama yang hadir wilayah Indonesia Timur, tepatnya di Pulau Sulawesi. Ini merupakan bentuk komitmen kami untuk menjangkau lebih luas pasar SUV Premium di tanah air. Kini konsumen otomotif di wilayah Sulawesi Selatan serta provinsi lainnya di Sulawesi sudah dapat berinteraksi langsung dengan TIGGO 7 PRO dan TIGGO 8 PRO,” kata Zhang Wei, Executive Vice President PT Chery Sales Indonesia.
Zhang Wei menuturkan bahwa Makassar merupakan salah satu wilayah di Indonesia Timur yang memiliki potensi penjualan yang baik. Terbukti dari begitu banyak antusiasme dan tanggapan positif seja diluncurkannya Chery TIGGO 7 PRO dan TIGGO 8 PRO. Nantinya, di Diler Makassar, konsumen dapat mencoba berkendara dan mempelajari seluruh keunggulan produk Chery.
“Kami akan terus menambah jaringan lainnya di wilayah Indonesia Timur seperti Kendari, Manado, dan Jayapura agar lebih mudah dijangkau konsumen,” kata Zhang Wei.
Lebih lanjut Zhang Wei mengatakan bahwa Chery optimis produk-produknya akan menjadi pilihan kuat di antara produk sejenis di kelasnya. Hal ini karena Chery memiliki keunggulan dari sisi teknologi, kualitas, dan desain yang fashionable, cocok untuk mendukung gaya hidup masyarakat yang bergaya urban.
"Produk SUV Premium yang kami tawarkan, cocok dengan kebutuhan berkendara dari konsumen Makassar,” ucap Zhang Wei.
Zhang Wei menambahkan, hadirnya diler Chery Makassar akan menjadi kunci untuk meraih ketertarikan konsumen dan membangun pasar SUV premium. Dia melihat bahwa wilayah Sulawesi memiliki potensi untuk hal tersebut.
Diler Chery Makassar berdiri di atas lahan seluas 832m² dengan luas bangunan 921,2m². Konsep desain eksterior dan interiornya dibuat modern sesuai dengan standar Chery. Chery Makassar siap melayani konsumen yang ingin melakukan pembelian dan merasakan pengalaman saat mencoba berkendara unit mobil Chery dengan 6-Star Service. Chery juga siap melakukan pengantaran unit ke rumah serta memberi layanan purnajual 24 jam.
Sejak memperkenalkan TIGGO PRO Series pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022, Chery berhasil mendapat respon positif dari berbagai kalangan pecinta otomotif di Indonesia. Chery menghadirkan mobil SUV Premium untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan kendaraan yang tidak hanya mendukung mobilitas yang dinamis, namun mampu mendukung gaya hidup premium yang sejalan dengan kesuksesan pemiliknya.