- Di IIMS 2023, Mitsubishi memboyong 11 mobil unggulannya dengan spesial launching SUV XFC Concept.
- Berbagai promo menarik untuk pembelian unit mobil, aksesoris, serta suvenir ditawarkan selama pameran berlangsung.
Jakarta, Otojatim.com - PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), kembali memeriahkan ajang Indonesia International Motor Show (IIMS), JIExpo Kemayoran Jakarta, pada 16–26 Februari 2023. Di Hall-A Booth A1, seluas 1.040M², MMKSI menampilkan 11 unit mobil dengan tema “Drive You to The New World of Adventure”.
Mobil-mobil unggulan yang ditampilkan diantaranya; Xpander, Xpander Cross, New Pajero Sport, Outlander PHEV, Minicab-MiEV, dan Triton AXCR. Namun, ada yang berbeda pada pameran kali ini, yakni secara spesial Mitsubishi memamerkan mobil konsep compact SUV yakni Mitsubishi XFC Concept.
“Mitsubishi XFC Concept merupakan highlight utama di booth Mitsubishi Motors pada IIMS 2023 kali ini. Kami mengundang konsumen untuk melihat langsung dan mengeksplor mobil konsep dari compact SUV generasi selanjutnya," kata Tetsuro Tsuchida, Director of Sales and Marketing Division PT MMKSI.
Lebih lanjut Tsuchida mengatakan bahwa ada tiga kelebihan utama dari XFC Concept. Yakni desain “Silky & Solid” yang kuat, interior kabin “Compact & Spacious” dengan kenyamanan kelas atas, serta teknologi dan performa “Smart & Quality Comfort” yang mendukung petualangan pengguna.
"XFC Concept bisa dijadikan sahabat yang menyenangkan untuk dibawa kemanapun kita mau. Harapannya produk ini menghadirkan excitement baru," kata Guntur Harling, General Manager Product Strategy Division PT MMKSI dalam presentasinya di booth IIMS pada (17/2).
XFC Concept menggabungkan aura SUV yang compact namun bertenaga. Ground clearance yang sangat tinggi, serta diameter roda yang besar, melambangkan ketangguhan dan kelincahan.
Desain dynamic shield pada bagian depan mengekspresikan performa dan perlindungan kepada pengemudi juga penumpang. Lampu depan berbentuk "L" dan telah dilengkapi DRL sehingga pencahayaan jadi lebih luas. Sementara pada bagian belakang, lampu berbentuk "V" dengan desain yang lebih lebar dan stabil.
Pindah ke bagian interior, XFC terlihat memberikan kenyamanan yang baik di kelasnya dengan menawarkan konsep smart interior dan quality comfort untuk menambah keseruan berkendara. Material yang digunakan juga berkualitas, ditambah teknologi canggih berupa layar digital dan layar 13 inci.
XFC Concept memiliki empat mode berkendara yakni; normal, wet, gravel, dan mud. Wet mode merupakan fitur khusus yang dirancang untuk negara-negara di ASEAN pada umumnya. Mode ini akan memberikan kenyamanan dan rasa aman ketika mengemudi di cuaca ekstrim.
"Dengan desian yang inovatif, kami berharap XFC Concept bisa jadi game changer di kelas SUV compact," ujar Guntur.
Di kesempatan yang sama, Hikaru Mii, Director of Product Strategy Division PT. MMKSI menjamin seluruh desian utama dari konsep XFC, akan sangat mirip dengan versi produksi massalnya kelak.
"Seperti saat kami mengembangkan Xpander, dalam pengembangan XFC pun kami sangat serius mendengarkan apa yang diinginkan konsumen Indonesia. Kontribusi dan masukan konsumen dari FGD Group sangat kami perhitungkan." kata Hikaru.
Lebih lanjut Hikaru juga mengungkapkan bahwa saat ini XFC berada hampir di tahap akhir pengembangan. "Kami sangat serius melakukan tuning di Indonesia untuk menyesuaikan. Jadi belum komplit, masih dicari mana yang baik dan mana yang masih kurang. Estimasinya, awal tahun 2024 akan diproduksi massal," imbuh Hikaru.
Berkaitan dengan Mitsubishi Minicab MiEV yang diperkenalkan pada GIIAS 2022 lalu, Mitsubishi motors memutuskan untuk segera memasarkannya dalam waktu dekat. Tercatat beberapa nama partner seperti; Gojek, Pos Indonesia, DHL, Haleyora Power, dan Be Sanur siap memilih minicab MiEV dalam mendukung aktivitas bisnis mereka.
Selama pameran IIMS 2023 berlangsung, pengunjung booth Mitsubishi akan disuguhkan dengan beragam aktivitas, kompetisi, dan hiburan menarik seperti; display Triton AXCR, talkshow bersama influencers dan key opinion leader, rally simulator game, Customer’s Journey Puzzle Game, My Mitsubishi Motors ID - Race Game, Vlog Competition & Workshop, serta Instagramable photo spot.
Sejumlah penawaran menarik untuk pembelian selama pameran juga tersedia. Diantaranya bunga 0% selama 2 tahun, DP ringan mulai Rp20 juta, cicilan ringan mulai dari Rp5 juta, dengan tenor hingga 7 tahun, tersedia untuk pembelian XPander dan XPander Cross.
"Kami juga menyiapkan beberapa program cashback selama IIMS, juga smart package, dan insurance gratis hingga dua tahun. Konsumen tinggal pilih sesuai keinginan. Tak hanya passenger car, transaksi light commercial seperti Triton dan L300 juga akan mendapat penawaran menarik," kata Budi Daulay, Head of Sales Group Sales and Marketing Division PT MMKSI.
"Sebagai tambahan, khusus Xpander dan Xpander Cross, kami menyiapkan cover warranty untuk 3 tahun atau 30.000 km, garansi aki, asuransi ban selama setahun, live insurance, juga layanan 24 jam selama 3 tahun. Ada juga diskon 10-20% untuk aksesoris dan souvenir," tambah Adam Rachman, Deputy Group Head After Sales Strategy PT. MMKSI.