Luhut Jajal Lagsung MG4 EV, Crossover Listrik Pertama Milik Morris Garages

  • MG pamerkan crossover listrik pertamanya di hadapan Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan. 
  • MG percaya diri produknya bisa diterima oleh masyarakat Indonesia berkat fitur-fitur kelas dunia.

Jakarta, Otojatim.com - MG (Morris Garages) menampilkan MG4 EV dan MG ZS EV di depan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia, Luhut Binsar Pandjaitan, pada sebuah acara di Jakarta, Sabtu (29/4/2023).


MG ingin memperlihatkan kesungguhannya dalam mendukung program pemerintah mengurangi emisi karbon dan meningkatkan kualitas udara menuju green environment. MG4 EV sendiri merupakan mobil listrik Crossover pertama dari MG di Indonesia.


Dalam kesempatan tersebut, Luhut tak hanya melihat, tapi langsung menjajal masuk ke dalam kabin MG4 EV ditemani jajaran direksi MG Motor Indonesia, ahli industri, dan beberapa pejabat pemerintah.


Luhut mengapresiasi inovasi yang dilakukan MG. Menurutnya, langkah ini penting untuk mendorong perbaikan kualitas udara dan mengurangi emisi karbon di Indonesia.


"Saya rasa MG dengan desainnya yang modern dan stylish, teknologi canggih, juga harga yang kompetitif, bisa menguasai pasar EV di Indonesia yang sangat luas," kata Luhut.


Arief Syarifudin, selaku Marketing and PR Director MG Motor Indonesia mengaku senang dan bangga bisa memperkenalkan kendaraan listrik andalannya kepada Menko Maritim dan Investasi itu. 


"Kami senang bahwa MG4 EV mendapatkan perhatian positif dari publik serta pemerintah. Kami harap kendaraan listrik ini dapat berkontribusi positif dalam menjaga lingkungan yang bersih dan sehat di Indonesia. Kami yakin, produk kami yang stylish dan canggih ini bisa jadi pilihan terbaik bagi masyarakat Indonesia," tutur Arief.


Animo masyarakat terhadap mobil listrik semakin meningkat dari tahun ke tahun. Berdasarkan data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil listrik pada tahun 2022 mengalami peningkatan drastis sebesar 383,46% dibandingkan pada tahun 2021.


Pada kesempatan yang sama, MG memamerkan teknologi baterai terbaru bernama Rubik’s Cube, yakni teknik penggerak listrik terpadu yang memungkinkan MG4 EV mencapai kecepatan 100 km/jam dalam hanya 7,7 detik. 


MG4 EV juga diperkenalkan sebagai mobil pertama yang dibangun pada Modular Scalable Platform, sehingga menghasilkan efisiensi listrik yang lebih tinggi. 


Tak cukup sampai disitu, MG4 EV juga memiliki kemampuan V2L (Vehicle to Load) sehingga dapat memberikan tenaga listrik pada berbagai peralatan sehari-hari, sehingga pengendara tak perlu menggunakan sumber tenaga lain untuk memenuhi berbagai kebutuhan dimana pun mereka berada.


MG mengkalim, fitur-fitur keamanannya merupakan yang terbaik kelas dunia dengan rating tertinggi bintang lima dari Euro NCAP. Diantaranya Adaptive Cruise Control, Traffic Jam Assist, Traffic Sign Recognition, dan lainnya sehingga pengendara merasa nyaman dan aman.


“Pada acara ini, MG membuktikan kalau kami benar-benar serius dalam kemajuan sustainable green environment dengan mempercepat peralihan mobil dengan tenaga listrik bersama dengan pemerintah Indonesia. Kami berharap kedepannya juga bisa membawa lebih banyak lagi produk-produk berkualitas yang berkelanjutan sebagai pilihan solusi masyarakat Indonesia," tutup Arief.

LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo