- Bagi Anda yang berencana melakukan touring, 6 benda ini harus masuk ke dalam list bawaan Anda.
Otojatim.com - Touring atau perjalanan jauh jadi aktivitas favorit banyak pecinta sepeda motor. Mengeksplorasi keindahan alam sambil menguji performa kendaraan merupakan tantangan tersendiri bagi para bikers.
Agar perjalanan aman dan nyaman, sejumlah barang perlu dibawa saat touring .
“Sebagai penggemar touring, kita harus mempersiapkan beberapa barang untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan selama perjalanan. Selain itu, juga untuk menunjang keselamatan, dan agar lebih nyaman dan bisa fokus saat di perjalanan,” ungkap William Saputra, Manager Promosi PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ).
Berikut ini beberapa perlengkapan yang wajib dibawa ketika touring ala Yamaha STSJ.
1. Toolkit
Jika terjadi kerusakan minor di jalan yang jauh dari bengkel, tool kit akan jadi penyelamat pertama. Isinya mulai dari tang, obeng, kabel, hingga kunci inggris.
2. Helm
Helm adalah benda wajib bagi pengendara sepeda motor untuk menjaga keamanan. Pastikan helm yang dikenakan benar-benar nyaman, pas dengan ukuran kepala sehingga tidak mengganggu saat di perjalanan.
3. Jaket
Saat di perjalanan jauh pasti pengendara motor memerlukan jaket. Selain untuk menghalau terpaan angin, juga melindungi dari paparan sinar matahari langsung. Dengan begini mengemudi jadi lebih nyaman.
4. Kotak P3K atau obat-obatan
Meski sudah memastikan tubuh dalam kondisi fit sebelum menempuh perjalanan jauh, kesiapan obat-obatan ringan perlu diperhatikan. Misalnya obat flu, masuk angin, diare, hingga obat luka penting untuk dibawa untuk mengantisipasi kondisi yang menyulitkan.
5. Sarung Tangan
Memakai sarung tangan saat menempuh perjalanan jauh akan menambah kenyamanan bagi bikers. Tangan jadi terlindung dari paparan sinar matahari yang menyengat. Jenis sarung tangan berbahan kulit bisa jadi pilihan tepat.
6. Jas Hujan
Di musim yang suka berubah-ubah ini, kita harus siap dengan segala cuaca. Pastikan jas hujan selalu hadir di bagasi motor Anda agar perjalanan tidak terganggu.