- BMW Astra memperkenalkan All-New BMW X1 yang membawa sejumlah pembaruan baik dari sisi eksterior, interior, hingga fitur-fitur canggih di dalamnya.
Surabaya, Otojatim.com - BMW Astra meluncurkan All-New BMW X1 di Jawa Timur pada Jumat (28/7/2023). Acara dihadiri oleh Operation Manager BMW Astra Teguh Widodo, Marketing Manager BMW Astra Martha Andhyka, dan Kepala Cabang BMW Astra Surabaya Octa Wibowo.
"BMW X1 adalah seri BMW X yang jadi favorit pelanggan di Indonesia, dan sangat ditunggu oleh para pelanggan di Jawa Timur. Maka untuk pertama kalinya, kami hadirkan model BMW terbaru ini di Surabaya bersamaan dengan peluncuran di Jakarta," kata Teguh.
"Kami terus meningkatkan kualitas layanan mulai dari pembelian mobil baru, layanan purna jual, hingga penjualan kembali atau trade-in untuk semakin memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan di Jawa Timur,” tambah Teguh.
BMW X1 terbaru hadir dalam beragam penyempurnaan mulai dari desain menonjol, kabin yang lapang, serta fitur canggih seperti BMW Operating System 8, BMW Curved Display, Driving Assistant, dan Parking Assistant. BMW X1 tersedia dalam satu varian saja yakni BMW X1 sDrive18i xLine.
"BMW X1 sDrive18i xLine ditawarkan dengan harga Rp986.000.000 OTR Surabaya. Sepaket dengan BMW Service Inclusive 5 tahun, garansi 5 tahun, perlindungan ban 2 tahun, Roadside Assistance 24-jam dari AstraWorld selama 5 tahun, serta keanggotaan BMW Astra Card dengan berbagai benefit menarik," papar Octa Wibowo.
“Layanan menyeluruh dari BMW Astra, meliputi pembelian, servis, dan jual BMW di wilayah Jawa Timur, dapat menghubungi BMW Astra di Jl. H. R. Muhammad Surabaya, Grand City Mall, dan di Jl. Letjend S. Parman No.56a, Kota Malang atau situs bmw.astra.co.id, atau dalam keadaan darurat bisa menghubungi 1-500-898 tekan 4,” tambah Octa.
Dari segi mesin, BMW X1 menggunakan jenis 3 silinder BMW TwinPower Turbo technology: turbocharger, High Precision Injection, VALVETRONIC fully variable valve timing, Double-VANOS variable camshaft timing dengan transimisi Steptronic tujuh percepatan, double clutch, tenaga penggeraknya akan disalurkan ke jalan melalui roda depan.
Di atas kertas, tenaga yang dihasilkan 156 hp dengan torsi maksimum 230 Nm. BMW X1 sDrive18i xLine diklaim mampu mencapai 0-100 km/jam hanya dalam 9 detik.
Dirakit lokal di BMW Production Network 2 Jakarta Utara, All-New BMW X1 menyajikan fitur-fitur canggih diantaranya: Driving Assistant dengan Radar¬based driver assistance system consis yang terdiri dari Lane Change Warning, rear crossing traffic warning with brake intervention, exit warning, Rear Collision Prevention, serta Driving Assistant Plus preparation. Parking Assistant ini termasuk Camera and ultrasound based driver assistance system terdiri dari Park Assist, Active Park Distance Control, Reversing Assistant, Lateral Parking Aid dan Reversing Assist Camera.
All-New BMW X1 akan dipamerkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 pada 10-20 Agustus 2023 mendatang di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City.