UD Trucks Rayakan 10 Tahun Quester di GIIAS 2023

  • UD Trucks merayakan 10 tahun eksistensi Quester model pada pembukaan GIIAS 2023. Kendaraan Euro5 andalannya, yakni tractor 6x4, dipamerkan sepanjang gelaran tersebut.

Jakarta, Otojatim.com – UD Trucks, produsen kendaraan niaga, merayakan 10 tahun eksistensi Quester model di seluruh dunia, bertepatan dengan pembukaan gelaran GIIAS 2023 pada Kamis (10/8/2023). Dimana sejak tahun 2013, kehadiran Quester telah mengubah lanskap industri kendaraan komersial.


Dalam momentum perayaan ini, UD Trucks mengapresiasi kontribusi dari Astra UD Trucks dan United Tractors, selaku mitra distributor di Indonesia. Perusahaan tersebut dinilai berhasil membentuk citra Quester di Tanah Air, sebagai kendaraan yang dapat diandalkan dengan pelayanan prima. 


"Di perayaan Quester yang ke-10 ini, kami sangat bangga dengan perjalanan luar biasa yang telah kami lakukan bersama mitra kami, Astra UD Trucks dan UnitedTractors. Quester telah terbukti menjadi game-changer dalam industri kendaraan komersial segmen truk angkutan berat, memberdayakan bisnis di seluruh Indonesia dengan solusi transportasi yang andal, efisien, dan hemat biaya," kata Toshi Odawara, Presiden Direktur UD Astra Motor Indonesia.

Menurut Toshi, UD Trucks terus berkomitmen untuk selalu berinovasi dengan berinvestasi di bidang teknologi agar kebutuhan pelanggan terpenuhi dengan baik sehingga tingkat produktivitas dan profitabilitas terus meningkat. 


"Kami akan berusaha memberikan solusi yang tidak hanya akan meningkatkan operasi bisnis mereka tetapi juga berkontribusi untuk masa depan yang berkelanjutan," sambung Toshi.


Pada tahun 2022, untuk pertama kalinya, UD Trucks memperkenalkan Quester Euro5 dengan teknologi Urea SCR di Indonesia sebagai bentuk kontribusi UD Trucks pada pelestarian lingkungan.

Pada pameran otomotif, GIIAS 2023, UD Trucks menampilkan kendaraan Euro5 andalannya, yakni tractor 6x4 bertenaga 350hp dari mesin handal GH8E 8 liter. Semua model Quester menggunakan Biofuel B35 sesuai ketentuan pemerintah.


Di kesempatan yang sama, UD Trucks juga memperkenalkan solusi telematika generasi terbaru yang dinamai "My UD Fleet". Layanan ini akan memberikan lebih banyak informasi bagi para pemilik armada dengan proses yang lebih simpel dan mudah, tidak hanya terbatas pada pelacakan posisi kendaraan, tetapi juga perilaku pengemudi, efisiensi bahan bakar, dan manajemen perawatan.

LihatTutupKomentar

Modifikasi Yamaha Scorpio Z 2007, Hasil LDR Lahirkan Bobber

Modif Yamaha Scorpio Z 2007 aliran Bobber Solo, Otojatim.com - Bagi Iqbal, pemilik Yamaha Scorpio Z keluaran 2007 ini, hubungan jarak jauh...

close
harga yamaha nmax turbo