PLN Siapkan 1.299 SPKLU untuk Mudik Lebaran 2024
SPKLU Tersebar di Tol Trans Sumatra-Jawa, Jarak Antar 23 Km
PLN Mobile Tampilkan Lokasi SPKLU, SPBKLU, dan SPLU
Fitur Baru Trip Planner di PLN Mobile Mudahkan Mudik Kendaraan Listrik
SPKLU Mobile Siap Bantu Pengisian Daya Darurat
Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo melakukan pengisian daya kendaraan listrik yang digunakannya dalam perjalanan dari Gresik ke Yogyakarta di SPKLU ultra fast charging di rest area km 626B Saradan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur. |
Caruban, Otojatim.com - Dirut PLN, Darmawan Prasodjo, mengevaluasi kesiapan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Rest Area 626B, Madiun, Jawa Timur, pada Sabtu (6/4). Hal ini merupakan bagian dari persiapan PLN untuk memastikan infrastruktur kendaraan listrik tetap andal selama masa siaga Idul Fitri 1445 H.
Darmawan menggunakan mobil listrik dalam perjalanan dari Gresik menuju Yogyakarta untuk memeriksa langsung lokasi SPKLU.
"Pada masa mudik sebelumnya, SPKLU hanya terbatas pada beberapa rest area. Kini, setiap rest area dilengkapi dengan SPKLU untuk melayani pemudik, ini menunjukkan kesiapan PLN dalam mendukung peralihan kendaraan dari energi fosil ke energi listrik," ungkap Darmawan.
Menyikapi arus mudik tahun ini, PLN menambah 175 unit SPKLU di jalur mudik Jawa dan Sumatra, sehingga totalnya menjadi 1.299 unit SPKLU di seluruh Indonesia. Darmawan menjelaskan bahwa SPKLU telah tersebar dengan rata di jalur tol Trans Sumatra-Jawa, dengan jarak antar SPKLU sekitar 23 km untuk mendukung perjalanan kendaraan listrik dengan kapasitas baterai 39 kWh yang memiliki jarak tempuh 300 km.
"PLN telah menyiapkan SPKLU di jalur-jalur mudik dari Merak sampai Banyuwangi dan Bakauheni sampai Palembang dengan total 239 unit SPKLU dengan jarak antar SPKLU sekitar 23 km, sehingga sangat aman untuk mudik menggunakan kendaraan listrik," tambahnya.
Selain fokus pada kendaraan roda empat, PLN juga menyediakan 1.839 unit Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) dan 9.771 unit Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) untuk kendaraan roda dua.
"Dalam Aplikasi PLN Mobile, pengguna dapat mengakses lokasi SPKLU, SPBKLU, dan SPLU melalui menu Electric Vehicle Digital Services untuk kenyamanan berkendara," kata Darmawan.
PLN juga menambahkan fitur baru pada Aplikasi PLN Mobile, seperti Trip Planner, untuk memudahkan pemudik dalam merencanakan perjalanan menggunakan kendaraan listrik.
Peta ketersediaan SPKLU pada Fitur Trip Planner di Aplikasi PLN Mobile |
"Kami juga menyediakan SPKLU Mobile untuk pengisian daya darurat. Pemudik yang membutuhkan bantuan dapat menggunakan tombol pop-up hotline SPKLU yang langsung terhubung pada nomor customer service melalui aplikasi PLN Mobile versi terbaru," pungkasnya.(*)
Ikuti berita PLN di Google News