iklan jual beli mobil

Komunitas Honda Malang Meriahkan Kehadiran New Honda Scoopy

  • Komunitas Honda Malang sambut kehadiran New Honda Scoopy di Matos dengan berbagai aktivitas seru.


Malang, Otojatim.com – Dalam semangat Satu Hati, 50 pengguna setia dan anggota komunitas Honda Scoopy berkumpul memeriahkan gelaran Regional Public Launching New Honda Scoopy dalam gelaran bertajuk Matchy With Scoopy yang berlangsung di Malang Town Square (Matos) pada Minggu (15/12).

Komunitas Honda yang ikut serta antaranya: Scoppy Owner Malang, Blitar Scoopy Community, Malang Streetfire Community, Honda ADV Indonesia Malang, CBR Club Malang, Stylo Club Malang, dan Honda Beat Club Malang.


Rangkaian acara dimulai dengan sesi Workshop Teknologi New Honda Scoopy yang dipandu oleh Teguh Hariyanto selaku Technical Service Division MPM Honda Jatim.


Selanjutnya, dilakukan city ride keliling Kota Malang yang berakhir di Matos sebagai lokasi kegiatan.

Berbagai aktivitas seru juga disajikan,  termasuk test ride New Honda Scoopy.


“Melalui kegiatan ini, kami ingin memberikan pengalaman langsung kepada para pecinta Honda Scoopy tentang fitur-fitur terbaru yang hadir dengan desain lebih stylish dan fungsional. Kehadiran komunitas Honda di acara ini menunjukkan loyalitas dan kebersamaan yang selalu menjadi kekuatan utama kami dalam semangat Satu Hati," kata Suhari, Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim.

New Honda Scoopy memiliki ukuran console box yang lebih besar, menjadi 4 liter (naik 1,3 liter dari generasi sebelumnya) sehingga dapat menyimpan barang-barang dengan lebih baik, termasuk botol minum.


Lampu depan menggunakan teknologi LED crystal block, sedangkan pada bagian lampu belakang dilakukan pembaruan sehingga lebih unik dan bergaya.


Untuk menunjang keamanan pengendara dalam menggeser atau mendorongnya, model ini juga dilengkapi dengan pegangan belakang yang fungsional dengan penyesuaian desain terbaru yang stylish.

LihatTutupKomentar

Penuh Nuasan Kekeluargaan Maxi Yamaha Day Sukses digelar di Batang Jawa Tengah

Kemeriahan Maxi Yamaha Day di Batang Jawa Tengah  Otojatim.com, Yogyakarta-Mini Safari Batang Dolphins Center di Jawa Tengah dibanj...

close
harga yamaha nmax turbo